Form Pendaftaran

Powered by 123ContactForm | Report abuse

Jumat, 27 Januari 2012

Profil

Profil Pondok Pesantren Salaful Muhajirin


Pondok Pesantren Salaful Muhajirin merupakan sebuah lembaga yang bergerak dalam bidang pendidikan, didirikan pada tahun 2002 oleh K.H.Rofii Ahmad, S.Ag, M.Pd.I di dusun Purwomartani, desa bukit murau kecamatan singkut, kabupaten sarolangun Propinsi Jambi. Sampai saat ini jumlah santri yang menimba ilmu di Pondok Pesantren ini telah mencapai ± 300 santri baik putra maupun putri, berasal dari berbagai daerah di wilayah kecamatan singkut pada khususnya dan kabupaten sarolangun pada umumnya. Dengan jumlah santri yang selalu meningkat di setiap tahunnya, maka pondok pesantren ini terus melakukan pembenahan. Didukung dengan tenaga pengajar yang berkompeten, Pondok Pesantren ini memiliki cita-cita yang luhur yaitu menciptakan generasi yang bertaqwa dengan diimbangi ilmu pengetahuan yang cukup guna menghadapi zaman modern seperti sekarang ini.
Kediaman Pengasuh
Masjid Daarut Taubah
Program pendidikan yang diselenggarakan Pondok Pesantren Salaful Muhajirin ini meliputi: Pendidikan Formal, Pendidikan Non-Formal Dan Takhassus

  1. Pendidikan Formal
 Jenjang pendidikan ini meliputi Madrasah Tsanawiyah (setara SMP) dan Madrasah Aliyah (setara SMA) Kegiatan Belajar Mengajar di mulai pada pagi hari yaitu pada pukul 07.30 WIB sampai dengan pukul 12.30 WIB. Dengan mengacu pada kurikulum kementerian pendidikan nasional nantinya para siswa-siswi diharapkan bisa bersaing dengan sekolah-sekolah yang berbasis umum. 

Gedung Madrasah Tsanawiyah
Gedung Madrasah Aliyah












  1. Pendidikan Non-formal
Meliputi : Madrasah Diniyyah, Kursus, Ekstra Kurikuler dll. Untuk Madrasah Diniyyah ini materi yang diajarkan meliputi materi-materi yang berorientasi pada Pendidikan Agama, seperti Pelajaran Fiqih, Nahwu, Shorof, Hadits, Akhlaq dll, semua itu merupakan salah satu strategi pondok Pesantren agar santri bisa diandalkan ketika sekeluarnya dari Pondok Pesantren Salaful Muhajirin ini. Selain itu di selenggarakan juga Pendidikan kursus dan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pondok Pesantren akan minat para santri yang ingin mendalami skill yang dimiliki, namun sayang kursus yang ada baru sebatas kursus menjahit, harapan kami walaupun dengan segala keterbatasan yang ada, para santri diharapkan bisa tetap semangat. Kegiatan ekstra kurikuler merupakan kegiatan tambahan diluar jam sekolah, untuk saat ini kegiatan yang diselenggarakan diantaranya : Qiraat (seni tilawah), Rebana (seni Musik), Pagar Nusa (Seni Bela Diri) Olahraga (sepakbola, Voli, badminton dll) dan lain sebagainya.
  1. Takhassus
Program takhassus ini diperuntukkan hanya bagi santriwan maupun santriwati yang memiliki kemauan yang tinggi untuk menghafal Al Qur’an karena nantinya mereka akan dibimbing langsung oleh Ibu Nyai Hj. Siti Muslichah, S.Ag Al hafidzoh (istri Pengasuh Pondok Pesantren Salaful Muhajirin) dan pada akhirnya diharapkan bisa menjadi penghafal al Quran yang handal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar